Bulan: Agustus 2024

Jelang Pilkada 2024, Golkar Serahkan Rekomendasi ke 10 Pasangan Cagub-Cawagub


Wakil Ketua Umum Partai Golkar, Ahmad Doli Kurnia Tandjung. (tengah).

Berita Golkar – Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Golkar telah menerbitkan 10 surat rekomendasi dukungan untuk bakal pasangan calon (paslon) Pemilihan Gubernur (Pilgub) 2024.

Golkar juga memberi surat rekomendasi untuk 278 calon kepala daerah (cakada) di pilkada untuk kabupaten/kota.

Pengumuman itu disampaikan langsung oleh Wakil Ketua Umum Partai Golkar Ahmad Doli Kurnia di Kantor DPP Golkar, Jakarta Barat, Kamis (8/8/2024).

“Kita akan mengumumkan hari ini ada 10 calon gubernur dan wakil gubernur lagi yang sudah kami simulasikan, sudah kami exercise, terus kemudian sudah kami rapatkan tadi malam bersama dengan Ketua Umum Pak Airlangga dan juga ada 278 kabupaten kota yang juga sudah kami putuskan tadi malam,” kata Doli.

Dengan begitu, kata Doli, Golkar sudah menerbitkan 22 surat rekomendasi dukungan kepada cagub dan cawagub pada Pilkada 2024.

Selain itu, Golkar juga menerbitkan surat dukungan kepada 309 calon bupati/wakil bupati maupun calon wali kota/calon wakil wali kota dalam Pilkada 2024.

 

Doli pun mengungkapkan, pihaknya masih akan mengumumkan dukungan kepada cakada yang akan bertarung di Pilkada 2024.

“Nanti kita tunggu lagi tanggal 18 Agustus, berarti ada sekitar 15 lagi, 15 lagi calon gubernur dan wakil gubernur dan sekitar 199 lagi calon bupati, wakil bupati, wali kota, dan wakil wali kota,” pungkasnya.

Adapun cagub cawagub Pilkada 2024 yang baru diterbitkan surat dukungan pada hari ini, sebagai berikut:

  1. Anshar Ahmad-Nyanyang Haris Pratamura di Pilkada Kepalauan Riau.
  2. Emanuel Melkiades Laka Lena-Johanis Asadoma di Pilkada NTT.
  3. Mawardi Yahya-Anita Noeringhati di Pilkada Sumatera Selatan.
  4. Abdul Razak-Perdie Midel Yoseph di Pilkada Kalimantan Tengah.
  5. Tina Nur Alam-Ikhsan Taufik Ridwan di Pilkada Sulawesi Tenggara.
  6. Andi Sudirman Sulaiman-Fatmawati Rusdi di Pilkada Sulawesi Selatan.
  7. Ali Baal Masdar-Arwan Aras di Pilkada Sulawesi Barat.
  8. Aliong Mus-Sahril Tahur di Pilkada Maluku Utara.
  9. Lalu Muhammad Iqbal-Indah Dhamayanti Putri di Pilkada NTB.
  10. Mathius Fakhiri-Aryoko AF di Pilkada Papua.

Legislator Golkar Harap Pembatik Kaltim Terus Berinovasi dan Munculkan Ide Baru


Wakil Ketua Komisi X DPR RI, Hetifah Sjaifudian.

Berita Golkar – Anggota DPR RI dari Daerah Pemilihan Kalimantan Timur (Kaltim), Hetifah Sjaifudian menegaskan bahwa batik merupakan salah satu komoditas unggulan Kalimantan Timur.

Namun, jumlah pengrajin masih terbatas karenanya peningkatan kapasitas diperlukan untuk meningkatkan kualitas batik.

Hal itu diungkapkan Hetifah Sjaifudin dalam acara Bimbingan Teknis yang bekerja sama dengan Direktorat Pemasaran Ekonomi Kreatif Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif RI, bertajuk “Pewarnaan Batik dalam Pengembangan Ekonomi Kreatif” di Taman Budaya Kaltim, Rabu (7/8/2024).

Acara ini bertujuan meningkatkan kapasitas para pembatik di Kalimantan Timur.

“Batik adalah warisan budaya tak benda yang diakui internasional, sehingga harus dioptimalkan dengan baik. Narasi di balik motif batik sangat penting. Saya berharap para pembatik Kaltim terus berinovasi dan memunculkan ide-ide baru,” ujar Anggota Komisi X DPR RI tersebut dalam keterangan tertulis kepada wartawan.

Untuk memastikan keahlian profesi pembatik diakui negara, Politisi Fraksi Partai Golkar ini memfasilitasi kegiatan sertifikasi kompetensi pembatik yang akan diadakan esok harinya (8/8) dengan menghadirkan Asesor dari Lembaga Sertifikasi Profesi (LSP) Batik Indonesia.

Awang Khalik, Kepala Bidang Pengembangan Ekonomi Kreatif Dinas Pariwisata Kaltim, menambahkan bahwa wastra menjadi sub sektor unggulan di Kaltim yang menyumbang 6,51 persen terhadap PDB.

“Pengembangan wastra menjadi prioritas, terutama untuk memunculkan ide-ide kreatif yang kemudian dapat masuk ke produksi dan distribusi. Kami siap membantu dalam hal packaging dan pemasaran, serta mendorong pengrajin untuk memahami digital marketing,” ujarnya.

Acara ini dihadiri oleh 65 pembatik dari berbagai kota dan kabupaten di Kalimantan Timur, termasuk Erwita Dianti (Direktur Pemasaran Ekonomi Kreatif Kemenparekraf RI), Novarita (Alumni Taman Budaya & Ketua Harian Dewan Budaya Nusantara Kaltim), Artha Mulya (Sekjen Dewan Budaya Nusantara Kaltim), serta narasumber Rahayu Sulistyowati dan Solichin.

Erni Achmawati, seorang pembatik dari Kecamatan Kelay, Kabupaten Berau, mengungkapkan antusiasmenya meski harus menempuh perjalanan darat hampir seharian ke Samarinda.

Para pembatik dari Kutai Timur, Bontang, Kutai Kartanegara, Balikpapan, dan Samarinda juga turut berpartisipasi dengan semangat yang sama.

Indonesia Bersiap, Menko Airlangga: Jadi Salah Satu Produsen Bahan Anoda Baterai Lithium-ion Terbesar di Dunia


Presiden RI Joko Widodo didampingi Menteri Koordinator Bidang Perekonomian RI, Airlangga Hartarto.

Berita Golkar – Beberapa tahun terakhir, Indonesia telah mengambil langkah penting dengan melakukan penghentian ekspor bahan mentah dan menetapkan kebijakan terkait hilirisasi.

Indonesia kini berangsur membangun ekosistem kendaraan listrik di dalam negeri, yang diharapkan dalam beberapa tahun ke depan dapat menjadi salah satu pemain utama dalam rantai pasokan global.

“Rencana yang sudah kita putuskan beberapa tahun yang lalu untuk membangun sebuah ekosistem besar kendaraan listrik, satu per satu mulai kelihatan nyata dan betul-betul sudah ada di negara kita, Indonesia,” tutur Presiden RI Joko Widodo saat meresmikan Pabrik Bahan Anoda Baterai Lithium PT Indonesia BTR New Energi Material di Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Kendal, Provinsi Jawa Tengah, Rabu (7/08).

Sebagai pelaku usaha di KEK Kendal sejak Agustus 2023, PT Indonesia BTR New Energi telah berhasil menyelesaikan pembangunan pabrik tahap pertama di KEK Kendal dalam waktu hanya 10 bulan, yang saat ini menjadi pabrik anoda terbesar di dunia di luar Tiongkok.

Kemudian, konstruksi tahap kedua akan dimulai pada semester kedua tahun ini dengan target COD pada Maret 2025.

Setelah Tahap I dan II selesai, Indonesia nantinya akan  menjadi produsen bahan anoda baterai litium-ion terbesar kedua di dunia dengan total produksi 160.000 ton per tahun.

Pada tahap pertama, proyek tersebut akan menghasilkan kapasitas produksi hingga 80.000 ton material anoda per tahun dengan investasi sebesar USD478 juta.

Kemudian, di tahap kedua nanti  akan memberikan tambahan kapasitas produksi sebesar 80.000 ton per tahun, dengan rencana investasi sebesar USD299 juta.

Proyek tersebut secara total akan menciptakan lapangan kerja bagi 7800 tenaga kerja, dengan serapan 6000 tenaga kerja lokal pada saat konstruksi dan 1800 tenaga kerja lokal pada saat beroperasi di tahap pertama dan kedua.

Selanjutnya, Proyek BTR akan memberikan kontribusi devisa sekitar USD1 miliar per tahun. Proyek tersebut akan mengisi kekosongan industri anoda baterai lithium di indonesia dan wilayah ASEAN.

Selain mendukung program hilirisasi Pemerintah, proyek tersebut juga diharapkan akan dapat mendorong supply chain industri energi baru sekaligus mendukung integrasi Indonesia ke dalam rantai pasokan global bahan baterai litium sehingga dapat menjadi pemain global dalam ekosistem baterai dan kendaraan listrik.

“Kami laporkan, Bapak Presiden, bahwa Kawasan Ekonomi Khusus ini kita sudah membangun 22 Kawasan Ekonomi semacam ini, dari Aceh sampai Papua. Dan sampai semester pertama tahun ini investasinya Rp205,2 triliun, serapan tenaga kerjanya 132.227 orang,” ucap Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto dalam laporannya pada kesempatan yang sama.

Sejak ditetapkan pada tahun 2019, KEK Kendal telah berhasil menghadirkan 105 pelaku usaha (investor) untuk berinvestasi di kawasan.

Secara kumulatif, KEK Kendal telah merealisasikan investasi sebesar Rp55 triliun, serta menyerap tenaga kerja lebih dari 49.000 orang.

Bersama dengan kawasan lainnya di Pantai Utara Jawa, KEK Kendal telah menjadi bagian dari infrastuktur utama ekonomi di Pulau Jawa, yang secara spasial turut berperan sebanyak 57% dari perekonomian nasional.

Kawasan Pantai Utara Jawa merupakan kawasan yang sangat strategis dengan populasi penduduk sekitar 50 juta jiwa dan mampu memberikan kontribusi terhadap PDB Nasional mencapai sekitar 20,7%.

Menuju Indonesia Maju 2045, Menko Airlangga: Pemerintah Fokus Tingkatkan Kualitas SDM


Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Airlangga Hartarto.

Berita Golkar – Kunci kemajuan sebuah bangsa terletak pada kualitas sumber daya manusia (SDM).

Investasi terhadap SDM harus terus ditingkatkan sehingga akan mendukung semua program penguatan kualitas SDM yang sedang dan akan dilakukan.

“Prasyarat Indonesia Emas 2045 itu ada tiga. Satu, sumber daya manusia. Yang kedua, sumber daya manusia. Yang ketiga, sumber daya manusia. Jadi hanya itu yang bisa kita lakukan untuk mencapai Indonesia Emas. Selain itu, untuk (mencapai) Indonesia Emas tentu perlu transformasi. Berubah kegiatan dari nilai tambah rendah menjadi nilai tambah lebih tinggi, dan dari upah minimum menjadi upah profesional yang lebih tinggi,” papar Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Airlangga Hartarto dalam acara Penyerahan Surat Keputusan dan Sertifikat Penghargaan kepada Dewan Penyantun Pendidikan Universitas Negeri Semarang (UNNES), di Kantor Kemenko Perekonomian, Jakarta

Pemerintah menggalakkan berbagai program peningkatan kualitas SDM, salah satunya yakni Program Kartu Prakerja.

Program tersebut merupakan inovasi Pemerintah dalam pengembangan SDM untuk mengoptimalkan potensi bonus demografi melalui pemberian bantuan pelatihan kepada masyarakat dengan pendekatan end-to-end digital dan mendorong public private partnership.

Sejak dilaksanakan dari tahun 2020 hingga saat ini memasuki tahun kelima, total pendaftarnya telah mencapai lebih dari 56 juta pendaftar, dengan total penerima manfaat sebanyak 18 juta orang yang berasal dari 514 kabupaten/kota di 38 provinsi.

Menurut Menko Airlangga, guna meraih visi Indonesia Emas itu diperlukan pendapatan per kapita sekitar USD29 ribu.

Beberapa daerah di Indonesia, misalnya Jakarta memiliki pendapatan per kapita mencapai USD21 ribu, kemudian Kalimantan Timur dan Kalimantan Utara sudah di atas USD17 ribu.

“Beberapa daerah lainnya bisa kita petakan, dan ini seperti yang dilakukan waktu penanganan pandemi Covid-19 maupun inflasi. Jadi yang membedakan Indonesia dengan negara lain, kita punya solusi praktis yang negara lain tidak punya. Kalau rumus ekonomi normal, penanganan inflasi itu hanya dengan menaikkan tingkat suku bunga, tetapi kita tidak, (melainkan dengan) kerja sama antar kepala daerah. Misalnya untuk mengendalikan inflasi volatile food, memindahkan (bahan pangan) dari daerah produsen ke daerah demand, juga tentang mengendalikan transportasi, pergudangan, dan ini dibahas secara detail dalam rapat rutin. Jadi kita sudah memperhatikan itu, ditambah lagi juga mempelajari untuk menurunkan (tingkat) kemiskinan ekstrim,” ungkap Menko Airlangga.

Pada kesempatan ini, Menko Airlangga juga mengapresiasi seluruh civitas akademika UNNES atas dedikasinya mencetak generasi penerus bangsa yang kompeten.

Berbagai prestasi telah diraih UNNES, baik di tingkat nasional maupun internasional, dan ini menjadi bukti nyata kualitas dan komitmen UNNES dalam menciptakan SDM unggul.

“Jadi yang kita lakukan hari ini akan menjadi pendorong peningkatan tingkat kemampuan mahasiswa dari kemampuan dasar menjadi kemampuan yang lebih tinggi, dan juga dapat mendukung saudara-saudara kita yang kesulitan masuk universitas karena akses dan pembiayaan mereka yang terbatas,” tutup Menko Airlangga.

Taufan Pawe Pastikan 24 DPD Golkar Siap Menangkan ASS-Fatma di Pilgub Sulsel


Pertemuan Ketum Golkar Airlangga Hartarto dengan Andi Sudirman Sulaiman-Fatmawati Rusdi (ASS-Fatma) terkait Pilgub Sulsel 2024.

Berita Golkar – Ketua DPD I Golkar Sulawesi Selatan (Sulsel) Taufan Pawe memastikan kader Golkar di 24 DPD kabupaten/kota solid mendukung Andi Sudirman Sulaiman-Fatmawati Rusdi (ASS-Fatma) di Pilgub Sulsel.

Dia menyebut dukungan Golkar ke ASS-Fatma adalah yang terbaik untuk masyarakat Sulsel.

“Seperti apa yang terbaik untuk masyarakat Sulsel. Jadi saya berpendapat keputusan Ketua Umum DPP Golkar (Airlangga Hartarto) itulah yang terbaik untuk kesejahteraan masyarakat Sulsel,” ujar Taufan kepada wartawan usai menemani ASS-Fatma bertemu Airlangga di Kawasan Widya Chandra, Jakarta Selatan, Rabu (7/8/2024) malam.

Taufan mengatakan punya infrastruktur yang baik di Sulsel. Total ada 24 DPD II yang siap mendukung keputusan Airlangga untuk memenangkan ASS-Fatma.

“24 Kabupaten Kota pasti mendukung keputusan ketua umum partai, pasti mendukung,” tegas Taufan.

Diketahui, ASS-Fatma dalam pertemuan itu didampingi oleh Sekretaris DPW NasDem Sulsel Syaharuddin Alrif, Ketua DPD II Golkar Parepare Erna Rasyid, dan Jubir Golkar Sulsel Zulham Arief.

Meski rekomendasi belum diserahkan secara resmi, DPP Golkar telah menyatakan mendukung ASS-Fatma.

Sikap Golkar tersebut disampaikan langsung oleh Airlangga. Zulham mengungkapkan, Airlangga juga sudah menitipkan perjuangan untuk ASS-Fatma di Pilgub Sulsel 2024.

“Alhamdulillah tadi Pak Ketum (Airlangga) sudah memberikan arahannya kepada Pak Andalan (ASS) dan Bu Hati (Fatma). Insyaallah telah juga dititipkan pesan kepada Bapak Taufan Pawe untuk mengawal perjuangan ini,” kata Juru Bicara DPD I Golkar Sulsel Zulham Arief kepada wartawan, Rabu (7/8).

Pilgub Kepri 2024, Golkar Resmi Usung Ansar Ahmad-Nyanyang Haris


DPP Partai Golkar menerbitkan surat keputusan rekomendasi untuk pasangan Ansar Ahmad dan Nyanyang Haris Pratamura (Ayang), sebagai bakal calon Gubernur dan Wakil Gubernur Provinsi Kepri pada Pilkada Serentak 2024.

Berita Golkar – DPP Partai Golkar menerbitkan surat keputusan rekomendasi untuk pasangan Ansar Ahmad dan Nyanyang Haris Pratamura (Ayang), sebagai bakal calon Gubernur dan Wakil Gubernur Provinsi Kepri pada Pilkada Serentak 2024.

Surat keputusan itu diserahkan langsung oleh Ketua Umum (Ketum) Partai Golkar, Airlangga Hartarto kepada Ansar Ahmad dan Nyanyang Haris Pratamura di Jakarta, pada Rabu (8/8/2024) malam.

“Semangat kepada para bakal calon gubernur dan bakal calon wakil gubernur yang akan berkontestasi di Pemilukada di provinsinya masing-masing, serta tetap menjaga keguyuban dan persaudaraan sesama anak bangsa,” pesan Airlangga dilansir dari akun instagram @airlanggahartarto_official.

Dengan terbitnya surat keputusan rekomendasi tersebut, maka, Partai Golkar dan Gerindra secara resmi akan berkoalisi untuk mengusung pasangan Ansar Ahmad dan Nyanyang atau Ayang di Pilgub Kepri 2024.

Setelah sebelumnya, pada 1 Agustus 2024 lalu, Ketum Partai Gerindra, Prabowo Subianto telah menerbitkan rekomendasi yang sama untuk kedua pasangan tersebut.

Dengan bergabungnya kedua partai itu, maka, saat ini pasangan Ansar Ahmad dan Nyanyang atau Ayang telah mengantongi 18 kursi dari total 45 kursi di DPRD Kepri. Dengan rincian, Partai Golkar 9 kursi dan Partai Gerindra 9 kursi.

Terpisah, Ketua KPU Provinsi Kepri, Indrawan Susilo Prabowoadi mengatakan, berdasarkan UU Pilkada Nomor 10 Tahun 2016, syarat pencalonan kepala daerah dalam Pilkada melalui parpol yakni, partai politik (parpol) atau gabungan parpol yang memiliki kursi minimal 20 persen di DPRD provinsi maupun kabupaten/kota.

Atau parpol maupun gabungan parpol menggunakan 25 persen akumulasi perolehan suara sah di Pemilihan legislatif (Pileg) pada Pemilu Serentak 2024.

Mekanisme pencalonan paslon di Pilkada 2024 oleh parpol atau gabungan parpol, sambungnya, menggunakan perhitungan hasil Pileg 2024 di Pemilu Serentak 2024.

“Untuk Pilgub Kepri kursi di DPRD Provinsi Kepri itu ada 45 kalau 20 persen berarti 9 kursi sudah bisa untuk mengusung calon,” katanya, saat dihubungi hariankepri.com.

Lebih lanjut, ia mengatakan, apabila parpol atau gabungan parpol telah memenuhi persyaratan 20 persen dari jumlah kursi DPRD atau 25 persen dari akumulasi perolehan suara sah di Pileg 2024.

Maka, parpol atau gabungan parpol tersebut sudah dapat mendaftarkan paslon yang diusung.

“Hal itu sudah diatur di Pasal 11 PKPU Nomor 8 Tahun 2024,” pungkasnya.

Puji Kepemimpinan Ketum Golkar Airlangga, Luhut Heran Masih Ada Pihak Yang Tidak Puas


Ketua Dewan Penasehat DPP Partai Golkar Luhut Binsar Pandjaitan.

Berita Golkar – Ketua Dewan Penasehat DPP Partai Golkar Luhut Binsar Pandjaitan mengimbau seluruh kader partai berlambang pohon beringin solid dan menaati anggaran dasar dan anggaran rumah tangga (AD/ART) mengenai pelaksanaan musyawarah nasional (Munas).

Luhut meminta seluruh pihak di internal Golkar kompak dan tak terpengaruh dengan dugaan upaya dari pihak luar menghembuskan isu munas luar biasa untuk membuat Golkar tidak solid.

“Jangan pernah Golkar itu diatur-atur orang luar. Biarlah Golkar itu menentukan jalannya sendiri. Golkar akan ada Munas sesuai aturan Munas yang lalu, di bulan Desember tahun ini. Ya kita tunggu saja Desember tahun ini,” tutur Luhut di kantor Kemenko Marves, Kamis (8/8/2024).

Luhut yang juga Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi ini mengaku kaget dengan isu soal munaslub.

Luhut menginstruksikan seluruh kader partai bernomor 4 di Pemilu 2024 ini kompak dan tak terpengaruh dengan intimidasi yang dilakukan siapapun untuk membuat Golkar tidak solid.

“Ayo rapatkan barisan kita, mari kita semua mendukung AD/ART dan hasil keputusan munas yang lalu. Apapun Golkar itu harus tetap solid,” tegas Luhut.

Menurutnya, Golkar sebagai aset demokrasi Indonesia patut dijaga bersama-sama.

Ia mengaku percaya seluruh kader Golkar bisa kompak dan solid serta tak terpengaruh dengan isu munaslub yang diduga dihembuskan pihak luar partai.

“Saya percaya kita semua akan solid. Saya Luhut Binsar pandjaitan sekali lagi mengimbau kita semua harus solid,” ujarnya.

Bahkan, Luhut memuji kepemimpinan Airlangga yang berhasil membawa Golkar berprestasi dengan perolehan suara yang melejit di Pemilu 2024.

Selain berhasil membawa Golkar mengalami kenaikan suara dan kursi parlemen, Airlangga juga dinilainya berprestasi sebagai Menteri Koordinator Bidang Perekonomian di Kabinet Presiden Joko Widodo-Maruf Amin.

“Saya di kabinet sama-sama dengan dia (Airlangga Hartarto), dan dia melaksanakan tugas dengan baik, dan menurut saya Golkar dalam kepemimpinan dia, itu juga mencapai prestasi yang cukup baik,” tegas Luhut.

Politikus senior Partai Golkar ini mengaku sering bertemu dengan Airlangga Hartarto.

Setelah mendampingi Presiden Jokowi saat meresmikan pabrik bahan anoda baterai lithium di Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Kendal pada Rabu (7/8/2024) kemarin, Luhut kembali bertemu Airlangga di kantornya untuk rapat mengenai Food Estate.

Bahkan, keduanya terlihat akrab dan berjabat tangan untuk menjelaskan aktivitas mereka usai rapat mengenai Food Estate.

“Kami barusan selesai rapat, mengenai Food Estate, jadi Pak Airlangga makan di kantor saya,” tutur Luhut sambil menjabat tangan Airlangga.

Jelang Pilgub Sulsel 2024, Andi Sudirman-Fatmawati Bertemu Ketum Golkar Airlangga


Andi Sudirman Sulaiman-Fatmawati Rusdi (ASS-Fatma) menemui Ketua Umum Golkar Airlangga Hartarto.

Berita Golkar – Andi Sudirman Sulaiman-Fatmawati Rusdi (ASS-Fatma) menemui Ketua Umum Golkar Airlangga Hartarto malam ini (7/8).

Pertemuan ini dilakukan menjelang Golkar mengumumkan cagub dan cawagub dukungannya di Pilgub Sulsel 2024.

Pertemuan tersebut berlangsung di kediaman Airlangga di Kawasan Widya Chandra, Jakarta Selatan, Rabu (7/8/2024) malam.

Dalam foto yang diterima wartawan, ASS tampak didampingi Ketua DPD I Golkar Sulsel Taufan Pawe (TP).

Selain itu, Sekretaris DPW NasDem Sulsel Syaharuddin Alrief, Ketua DPD II Golkar Parepare Erna Rasyid, dan Jubir Golkar Sulsel Zulham Arief. Ada juga Ketua Bappilu DPP Golkar, Ahmad Doli Kurnia.

Andi Sudirman terlihat duduk sejajar dengan Airlangga menggunakan baju batik berwarna dominan kuning. Sementara Airlangga mengenakan baju kemeja berwarna abu-abu.

Diketahui, DPP Golkar sebelumnya dijadwalkan akan menyerahkan rekomendasi usungan di Pilgub Sulsel 2024 hari ini. DPD Golkar Sulsel memberi kisi-kisi sosok yang akan diberi rekomendasi.

“(Rekomendasi Pilgub Sulsel) InsyaAllah hari ini hari baiknya,” ujar Juru Bicara Golkar Sulsel Zulham Arief kepada detikSulsel, Rabu (7/8).

Zulham juga mengaku belum bisa membocorkan siapa yang menerima rekomendasi tersebut. Jelasnya, kata Zulham, rekomendasi akan diberikan kepada figur yang punya program yang bisa diandalkan.

“InsyaAllah secepatnya, untuk arah dukungan Golkar di pilgub, intinya Golkar mendukung pemimpin yang punya kerja nyata, yang punya visi yang kuat, program-programnya bisa diandalkan,” ujar Wakil Sekretaris DPD Golkar Sulsel ini.

“Intinya kami mendukung pemimpin yang bisa diandalkan,” tambahnya.

Marak KPR Ditolak Karena Pinjol, Legislator Golkar Putkom Desak OJK Segera Bertindak


Anggota Komisi XI DPR RI, Puteri Komarudin.

Berita Golkar – Persatuan Perusahaan Real Estate Indonesia (REI) mencatat sekitar 40 persen pengajuan Kredit Pemilikan Rumah (KPR) ditolak karena calon nasabah memiliki catatan yang buruk pada pinjaman online (pinjol).

Menanggapi hal tersebut, Anggota Komisi XI DPR RI, Puteri Komarudin mendesak OJK untuk bertindak.

“Jumlah ini tentu sangat besar dan perlu segera ditindaklanjuti OJK. Karena pada beberapa kasus, ketika debitur sudah melunasi pinjol, namun riwayat pada SLIK belum juga berubah. Atau, justru ketika ada yang mau melunasi, tetapi malah perusahaan pinjolnya sudah tutup. Kasus-kasus seperti ini tentu perlu intervensi dari OJK, khususnya dengan merapikan sistem pencatatan riwayat kredit nasabah,” ungkap Puteri melalui rilis yang diterima Parlementaria, Selasa (6/8/2024).

Sebagai informasi, OJK telah memiliki Pusat Data Fintech Lending (Pusdafil) 2.0 yang menjadi sistem pencatatan ketika nasabah meminjam pada aplikasi pinjol.

Saat ini, sesuai Surat Edaran OJK Nomor 1 tahun 2024, OJK telah mengintegrasikan Pusdafil dengan SLIK atau Sistem Layanan Informasi Keuangan yang sebelumnya hanya mencatat riwayat keuangan di perbankan.

Dengan begitu, SLIK kini juga mencakup data pinjaman nasabah pada pinjol.

“Jadi, kalau ada tunggakan di pinjol. Otomatis dampaknya pada SLIK juga buruk. Akibatnya, pihak bank akan ragu untuk menyetujui KPR. Tapi, kalau yang bersangkutan sudah melunasi, semestinya data di SLIK juga harus diperbaharui. Karenanya, OJK harus memastikan bahwa perusahaan pinjol mematuhi peraturan yang ada. Bahwa informasi kredit nasabah dilaporkan secara benar dan tepat waktu,” tambah Legislator Fraksi Partai Golkar itu.

Lebih lanjut, Puteri menekankan bahwa pentingnya edukasi kepada masyarakat terkait pengajuan pinjaman pada pinjol terutama tentang hak dan kewajiban, risiko, mekanisme pengaduan.

“Tidak hanya dampak dari pinjol yang belum sepenuhnya diketahui. Tetapi, masih banyak masyarakat yang juga belum bisa membedakan mana aplikasi yang resmi dan memiliki izin dari OJK. Serta, aplikasi pinjol mana yang ilegal. Tak hanya itu, banyak juga yang kebingungan kemana harus melaporkan permasalahannya. Untuk itu, kegiatan sosialisasi perlu semakin digalakkan secara masif,” lanjut Puteri.

Menutup keterangannya, Puteri mendukung OJK untuk terus menindak dan memberantas aplikasi pinjol ilegal yang beroperasi tanpa izin dan menimbulkan keresahan di tengah masyarakat.

Terlebih, sesuai UU Pengembangan dan Penguatan Sektor Keuangan, entitas pinjol ilegal dapat dikenai sanksi pidana penjara hingga 10 tahun dan pidana denda maksimal Rp1 triliun.

DPP Golkar Serahkan 8 Rekomendasi ke Cakada di Pilkada Sulsel 2024


Berita Golkar – DPP Golkar menerbitkan rekomendasi untuk sejumlah pemilihan kepala daerah (Pilkada) di Sulawesi Selatan (Sulsel).

Rekomendasi Pilgub Sulsel juga dipastikan akan segera diterbitkan dan lainnya menunggu giliran.

Enam di antaranya merupakan Ketua DPD II Kabupaten/kota. Adapun dua daerah yang diusung bukan Ketua DPD, tapi kader yakni Suwardi Haseng yang berpasangan dengan Selle KS Dalle di Soppeng. Suwardi merupakan anggota DPRD Sulsel dari Golkar dapil Soppeng-Wajo.

Kemudian ada Nurkanaah yang mendampingi Syaharuddin Alrif di Pilkada Sidrap. Nurkanaah baru saja menjadi kader, setelah menerima kartu tanda anggota (KTA) Golkar.

Berikut daftar bapaslon yang mendapatkan rekomendasi dari DPP Golkar:

  1. Pilwalkot Makassar: Munafri Arifuddin-Aliyah Mustika Ilham
  2. Pilkada Pinrang: Ahmad Jaya Baramuli-Usman Marham
  3. Pilkada Luwu: Patahuddin-Muh Dhevy Bijak Pawindu
  4. Pilkada Palopo: Rahmat Masri Bandaso (RMB)-Andi Tenri Karta
  5. Pilkada Maros: Chaidir Syam-Suhartina Bohari
  6. Pilkada Soppeng: Suwardi Haseng-Selle KS Dalle
  7. Pilkada Enrekang: Muh Irpan-Deswanto Anto Marjanu
  8. Pilkada Sidrap: Syaharuddin Alrif-Nur Kana’ah

Juru Bicara DPD I Golkar Sulsel, Zulham Arief mengatakan proses penyerahan rekomendasi model SK Pengajuan Calon ini tidak sekaligus. Melainkan bertahap sesuai kesiapan DPP.

Seluruh penyerahan rekomendasi model SK Pengajuan Calon ini diberikan langsung oleh Wakil Ketua Umum DPP Golkar, Ahmad Doli Kurnia di Jakarta.

“Info dari pemenangan pemilu DPP penyerahan rekomendasi bertahap, ada yang hari ini, ada yang besok, ada juga lusa dan ada juga hari-hari selanjutnya seperti itu,” ujar Jubir Golkar Sulsel Zulham Arief kepada wartawan, Selasa (6/8/2024).

Zulham mengaku belum bisa memastikan jadwal penyerahan rekomendasi untuk Pilgub Sulsel. Termasuk ke mana arah dukungan Golkar di pilgub nantinya.

“Kalau pilgub itu insyaAllah sudah dekat-dekat mi ini. InsyaAllah secepat mungkin untuk pilgub,” terang Zulham.

“Arah dukungan Golkar, intinya Golkar itu mendukung pemimpin yang punya kerja nyata, yang punya visi misi yang kuat dan program-programnya diandalkan, program-programnya bisa diandalkan. Intinya kami mendukung pemimpin yang bisa diandalkan,” tambahnya.

Scroll to top