Bulan: Agustus 2024

Pilkada Pringsewu 2024, DPP Golkar Beri Rekomendasi ke Ririn dan Wiriawan


Ririn Kuswantari dan Wiriawan menerima Surat Rekomendasi dari Ahmad Doli Kurnia Tandjung.

Berita Golkar – DPP Golkar resmi mengeluarkan Surat Rekomendasi untuk Ririn Kuswantari dan Wiriawan Sada Melindra untuk maju di Pilkada Pringsewu 27 November mendatang.

Ririn Kuswantari adalah Anggota DPRD Lampung dari Dapil 3 meliputi Kabupaten Pringsewu, Pesawaran dan Metro.

Sementara, Wiriawan Sada Melindra, adalah seorang tokoh masyarakat yang memiliki pengalaman di bidang pengembangan ekonomi lokal.

Surat Rekomendasi yang tertuang dalam Surat Keputusan (SK) dengan nomor: skep-782/DPP/GOLKAR/VII/2024 diserahkan langsung oleh A. Doli Kurnia Tandjung, Wakil Ketua Umum DPP Partai Golkar Bidang Pemenangan Pemilu, kepada Ririn-Wiriawan di Jakarta beberapa waktu lalu

Surat itu diserahkan secara simbolis oleh Sekretaris Golkar Lampung Ismet Roni kepada Ririn, Minggu (4/8).

Ririn Kuswantari mengucapkan rasa syukur atas kepercayaan DPP partai Golkar yang akan mengusungnya di Pilkada Pringsewu.

“Kami akan bekerja sekuat hati dan sekuat tenaga untuk memenangkan Pilkada Pringsewu. Karena kemenangan kami adalah kemenangan semua masyarakat yang menginginkan Pringsewu lebih maju,” kata Ririn.

Sementara itu, Ketua DPD Golkar Pringsewu Suherman, mengatakan salinan Surat Keputusan tersebut sudah pihaknya terima

“Kami siap bekerja untuk memenangkan Ririn Kuswantari dan Wiriawan Sada Melindra menjadi Bupati dan wakil Bupati di Pringsewu,” tegasnya.

Pada penetapan SK itu juga menyebutkan bahwa DPD Partai Golkar kabupaten Pringsewu untuk menindaklanjuti keputusan itu sesuai dengan ketentuan yang berlaku.

Kemudian menugaskan DPD partai Golkar Pringsewu untuk mendaftarkan pasangan calon yang sudah ditetapkan ke Komisi Pemilihan Umum setempat sesuai dengan jadwal yang telah ditetapkan.

Tidak hanya itu, dalam surat SK itu juga menyebutkan bahwa keputusan tersebut bersifat final dan mengikat bagi jajaran Pengurus/Fungsionaris/Kader dan anggota partai Golkar, yang mana jika ada tindakan yang bertentangan dengan hasil penetapan tersebut akan dikenakan sanksi sesuai dengan ketentuan organisasi yang berlaku.

Selanjutnya, dengan diterbitkannya SK itu, maka surat instruksi dan surat tugas DPP partai Golkar sebelumnya dinyatakan tidak berlaku.

Opening Ceremony FEKDI dan KKI, Menko Airlangga Dampingi Presiden RI Jokowi


Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Airlangga Hartarto bersama Menteri Keuangan Sri Mulyani, saat mendampingi Presiden RI Jokowi, di acara Opening Ceremony Festival Ekonomi Keuangan Digital Indonesia (FEKDI) dan Karya Kreatif Indonesia (KKI) 2024, Kamis (1/08).

Berita GolkarPresiden Joko Widodo yang hadir secara langsung dalam acara Opening Ceremony Festival Ekonomi Keuangan Digital Indonesia (FEKDI) dan Karya Kreatif Indonesia (KKI) 2024, Kamis (1/08), menegaskan potensi peluang digital Indonesia ke depan dimana ekonomi digital akan tumbuh 4 kali lipat di tahun 2030 mencapai USD210 s.d. 360 bilion.

Pembayaran digital juga akan tumbuh 2,5 kali lipat di tahun 2030 mencapai USD760 bilion.

“Jumlah UMKM kita juga sangat besar, 64 juta. Tentu digital UMKM ini akan mendongkrak pertumbuhan ekonomi digital dan pembayaran digital kita. Sehingga saya titip, transformasi digital itu harus inklusif, harus berkeadilan. Masyarakat di pinggiran, masyarakat ekonomi lapisan bawah, ekonomi mikro, UMKM, semuanya harus mendapatkan akses dan kesempatan yang sama. Harus mendapatkan perlindungan yang sama. Saya minta kepada OJK dan BI untuk meningkatkan perlindungan masyarakat di sektor ekonomi digital,” ujar Presiden Joko Widodo.

Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto dalam kesempatan yang sama juga menyampaikan bahwa Indonesia saat ini merupakan peringkat ke-2 negara dengan tujuan investasi digital terbesar di ASEAN atau sebesar USD21,97 miliar.

“E-commerce Indonesia menyumbang 40% pangsa pasar di ASEAN, tahun 2023 kita mencapai USD77 miliar. Dan juga tentu bonus demografi yang sangat mempunyai kemampuan teknologi ini 53% (dari populasi),” ujar Menko Airlangga.

Dukungan dan fondasi yang kokoh sangat diperlukan untuk memastikan laju lokomotif ekonomi digital tetap stabil dan memberikan manfaat maksimal seperti infrastruktur digital yang merata, talenta digital yang unggul dan adaptif, dukungan penuh bagi start-up dan UMKM, serta regulasi yang adaptif dan melindungi.

Penguatan fondasi juga harus diikuti dengan peningkatan inklusi keuangan guna mendukung ketercapaian target inklusi keuangan.

Berbagai program seperti QR Code Indonesian Standard (QRIS) juga terus didorong melalui Dewan Nasional Keuangan Inklusif, kolaborasi pihak ketiga seperti Program Strive (Mastercard Indonesia) dan Promise 2 Impact (ILO) untuk meningkatkan akses layanan keuangan, serta perluasan literasi keuangan kolaborasi Pemerintah, BI, OJK dan industri menjadi serangkaian upaya yang dilakukan untuk dapat mencapai target inklusi keuangan sebesar 90% di tahun 2024.

“Langkah akselerasi digital ini menjadi fokus untuk inovasi dan investasi ke depan dengan dua hal. Pertama, hilirisasi dari semikonduktor. Indonesia sudah dipilih oleh Amerika dalam Indo Pasific Economic Framework (IPEF) menjadi tujuh negara yang menjadi prioritas dan akan di-placement ITSI Fund. Fund khusus untuk semikonduktor. Yang kedua, ekosistem artificial intelligence, ini untuk peningkatan R&D dan juga tentunya menjadi masuk dalam beberapa kabupaten yang menjadi zona inovasi yang juga mengembangkan futuristik teknologi,” ungkap Menko Airlangga.

Di akhir tahun 2023 lalu, Pemerintah juga telah menyelesaikan kebijakan Strategi Nasional Ekonomi Digital 2030 agar sektor digital dapat berkontribusi pada PDB Indonesia secara bertahap dan akan terus meningkat mencapai 20% pada tahun 2045.

Pada tingkat regional, Indonesia telah mencapai kesepakatan untuk mengembangkan ASEAN Digital Economy Framework Agreement (DEFA) guna memajukan digitalisasi dan interoperabilitas.

“DEFA Ini satu-satunya kerjasama ekonomi digital dari seluruh region di dunia. Dan ini menjadi percontohan juga di dalam pertemuan ministerial meeting di OECD. Jadi ini kita diakui juga di tingkat global. Dan dengan program ini diharapkan ekonomi ASEAN yang business as usual adalah USD1 triliun akan naik menjadi USD2 triliun. Jadi ekonomi digital Indonesia pada 2030 yang diperkirakan USD360 billion, itu akan naik menjadi USD600 billion,” pungkas Menko Airlangga.

DPP Golkar Resmi Usung IMS-Ahlan di Pilkada Halmahera Tengah 2024


Ikram Malan Sangadji dan Ahlan Djumadil resmi menerima rekomendasi Partai Golkar.

Berita Golkar – Partai Golkar resmi mengusung Ikram Malan Sangadji dan Ahlan Djumadil sebagai calon kepala daerah Halmahera Tengah, Maluku Utara.

Penyerahan formulir B1.KWK kepada Ikram-Ahlan dilakukan pada Rabu (31/7/2024) malam di kantor DPP.

“Alhamdulillah, Golkar sudah final model B-Persetujuan KWK ke kami,” ungkap Ahlan ketika dikonfirmasi, Kamis (1/8/2024).

Sementara, Ketua DPD I Golkar Malut Alien Mus menyampaikan dalam rekomendasi tersebut ada enam poin penting yang disampaikan.

“Tandatangannya bukan tanda tangan scan, tapi ini tanda tangan basah. Tidak ada palsu-palsunya,” tegas Alien.

Ia menambahkan, rekomendasi tersebut tinggal dimasukkan ke KPU dan sudah ditembuskan ke DPD I Golkar Malut dan DPD II Golkar Kabupaten Halmahera Tengah.

“Saya tegaskan rekomendasi ini tidak akan lagi diganggu gugat, tidak akan lagi ada perubahan,” tandasnya.

Golkar Beri Surat Rekomendasi untuk Sahrul-Gun Gun Maju di Pilkada Kabupaten Bandung


Sahrul Gunawan-Gun Gun Gunawan saat menerima rekomendasi untuk Pilbup Bandung 2024 yang diserahkan Waketum DPP Golkar, Ahmad Doli Kurnia juga Ketua DPD Golkar Jawa Barat, Ace Hasan Syadzily

Berita Golkar – Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Golkar telah resmi menyerahkan surat rekomendasi pencalonan Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Bandung kepada pasangan Sahrul Gunawan dan Gun Gun Gunawan.

Surat rekomendasi tersebut diserahkan oleh Wakil Ketua Umum Partai Golkar, Ahmad Doli Kurnia, dalam sebuah acara yang dihadiri oleh Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Golkar Jawa Barat Ace Hasan Syadzily dan Ketua Pemenangan Pemilu Jawa 1 DPP Partai Golkar M.Q. Iswara di Kantor DPP Partai Golkar.

“Penyerahan Surat Rekomendasi yang ditandatangani Ketua Umum Partai Golkar, Pak Airlangga Hartarto dan Sekjen Partai Golkar, Pak Lodewijk F. Paulus, dilakukan di kantor DPP Partai Golkar,” ujar Ace Hasan Syadzily dalam keterangan yang diterima wartawan, Jumat (2/8/2024).

Ace Hasan menegaskan keputusan ini diambil setelah melalui proses dan tahapan yang diatur dalam aturan internal Partai Golkar. Pasangan ini dinilai sebagai yang terbaik untuk maju di Pilbup Bandung 2024.

“Pasangan ini telah melalui proses survei yang dilakukan lembaga yang ditunjuk DPP Partai Golkar. Pasangan ini dinilai merupakan pasangan yang terbaik bagi masyarakat Kabupaten Bandung untuk mewujudkan kemaslahatan dan kesejahteraan. Kami yakin pasangan ini akan dapat memenangkan pilkada di Kabupaten Bandung, Insya Allah,” tambahnya.

Ace Hasan juga menginstruksikan kepada seluruh kader Partai Golkar di Kabupaten Bandung untuk mendukung dan membantu kemenangan pasangan Sahrul Gunawan dan Gun Gun Gunawan.

“Kami menginstruksikan kepada kader Partai Golkar Kabupaten Bandung untuk membantu dan mendukung kemenangan pasangan Sahrul-Gun Gun yang Insya Allah, alus pisan,” tegasnya.

Perihal KIM Plus, Dito Ariotedjo: Golkar Sambut Baik


Dito Ariotedjo. (tengah).

Berita Golkar – Koalisi Indonesia Maju (KIM) plus makin intens berkomunikasi. Jika terwujud, maka koalisi pendukung pasangan presiden Prabowo-Gibran bakal makin gemuk.

Waketum Partai Golkar, Dito Ariotedjo menyambut positif wacana pembentukan Koalisi Indonesia Maju (KIM) Plus.

Apalagi, komunikasi anggota KIM dengan sejumlah partai politik (parpol) di luar KIM seperti PKB dan PKS berjalan lancar.

“Komunikasi sangat intens, seperti kemarin di HUT-nya PKB. PKS juga menyatakan ingin bersama. Dan kita lihat kemarin Perindo sekarang Ketumnya Mbak Angela dalam pidatonya dan presscon-nya sudah menyatakan akan bersama pemerintah selanjutnya di bawah Pak Prabowo-Gibran,” kata Dito di Jakarta Kamis (1/8/2024) malam.

Dito pun menyambut positif peluang PKS yang akan bergabung dengan KIM di Jakarta. Dia menyebut jika tekad seluruh partai untuk membangun bangsa secara bersama-sama sangat baik.

“Baguslah (PKS) kita kan dalam membangun bangsa, provinsi sampai kabupaten kota sampai negara, intinya selama bisa bersama lebih baik itu lebih bagus,” katanya.

Pilgub Sumsel 2024, Partai Golkar Resmi Beri Dukungan ke Pasangan Mawardi-Anita


Ketum Golkar Airlangga Hartarto menyerahkan rekomendasi kepada pasangan Mawardi Yahya – RA Anita Noeringhati (Matahati) maju pada Pilgub Sumsel.

Berita Golkar – Partai Golkar resmi memberi dukungan untuk pasangan calon Mawardi Yahya-RA Anita Noeringhati (Matahati) di Pemilihan Gubernur Sumatera Selatan (Pilgub Sumsel) 2024.

Kepastian itu usai penyerahan SK dari Ketum Golkar Airlangga Hartarto yang diterima langsung bakal paslon Matahati di Jakarta, Kamis (1/8).

Bakal Calon Wakil Gubernur RA Anita Noeringhati mengaku bersyukur atas rekomendasi yang diberikan partainya untuk Matahati melaju ke Pilgub Sumsel.

Bagi Matahati, rekomendasi ini tidak hanya menjadi pemenuhan syarat mendaftar ke KPU, tetapi juga penyemangat untuk berjuang meraih kemenangan. Golkar sendiri merupakan pemenang Pemilu di Sumsel, disusul Gerindra.

“Mohon doanya, dengan segala ikhtiar yang ada Insya Allah bisa mewujudkan kembali kejayaan Sumsel, Bangkit Bersama,” ujar Anita, Kamis (1/8/2024).

Sebelumnya, Partai Gerindra telah lebih dulu memberi rekomendasi pada pasangan Matahati.

Dengan dukungan Gerindra dan Golkar, maka pasangan ini sudah mencukupi syarat untuk mendaftar di KPU. Total sudah 23 kursi dikantongi Matahati, sementara syarat minimal 15 kursi.

SK bernomor Skep-63/DPP/GOLKAR/VI/2024 itu ditandatangani oleh Ketum Airlangga Hartarto dan Sekjen Lodewijk F Paulus.

SK juga memerintahkan DPD Golkar Sumsel untuk menindaklanjuti keputusan ini sesuai dengan ketentuan organisasi dan peraturan perundang-undangan yang berlaku.

“Menugaskan DPD Partai Golkar Provinsi Sumatera Selatan untuk mendaftarkan Pasangan Calon yang sudah ditetapkan ke Komisi Pemilihan Umum Daerah setempat sesuai dengan jadwal yang telah ditetapkan,” tulis SK itu.

Jelang Pilkada Depok 2024, DPP Golkar Beri SK Penetapan Pasangan Imam-Ririn


DPP Partai Golkar menyerahkan Surat Keputusan (SK) pasangan calon wali kota dan wakil wali kota atas nama Imam Budi Hartono dan Ririn Farabi Arafiq untuk pemilihan kepala daerah (Pilkada) serentak 2024.

Berita Golkar – DPP Partai Golkar menyerahkan Surat Keputusan (SK) pasangan calon wali kota dan wakil wali kota atas nama Imam Budi Hartono dan Ririn Farabi Arafiq untuk pemilihan kepala daerah (Pilkada) serentak 2024.

SK pasangan calon Imam-Ririn diserahkan langsung oleh Wakil Ketua Umum Partai Golkar, Ahmad Doli Kurnia di Kantor DPP Jakarta Barat pada Kamis (1/8).

“Partai Golkar telah menetapkan pasangan calon wali kota dan wakil wali kota Imam Budi Hartono dan Ririn Farabi Arafiq maju di Pilkada Depok 2024,” kata Ketua DPD Partai Golkar Jabar Ace Hasan Syadzily.

Sementara itu, Imam mengaku bersyukur menerima SK pasangan calon dari Partai Golkar. Sehingga syarat pencalonan pasangan Imam-Ririn sudah lengkap untuk mendaftar ke KPU Kota Depok.

“Ya Alhamdulillah, hari ini saya bersama Mpok Ririn menerima SK dari DPP Golkar untuk hari ini berarti sebagai calon walikota dan wakil walikota Depok,” kata Imam.

“Artinya sudah lengkap (SK PKS dan Golkar ) sudah kami terima. Kalau PKS sudah sejak bulan Mei dan hari ini penetapan calon wali kota dan wakil wali kota,” tuturnya.

Lebih lanjut Imam menambahkan pasangan Imam -Ririn berencana akan melakukan deklarasi pasangan calon pada 18 Agustus 2024.

“Kami Imam-Ririn deklarasi 18 Agustus 2024,” demikian Imam.

Hadapi Pilkada Cianjur 2024, Golkar Resmi Usung Deden Nasihin–Neneng Efa


Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Golkar resmi mengusung Deden Nasihin dan Neneng Efa Fatimah sebagai calon pasangan bupati – wakil bupati di Pilkada Cianjur 2024.

Berita Golkar – Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Golkar resmi mengusung Deden Nasihin dan Neneng Efa Fatimah sebagai calon pasangan bupati–wakil bupati di Pilkada Cianjur 2024.

Pengusungan terhadap Deden dan Neneng itu tertuang dalam Surat Keputusan Dewan Pimpinan Pusat Golkar Nomor: Skep-418/DPP/GOLKAR/IX/2021 tanggal 27 September 2021 tentang Pengisian Jabatan Lowong Personalia Dewan Pimpinan Pusat Partai Golkar Masa Bakti 2019-2024.

Kemudian, diperkuat dengan Surat Perintah DPP Golkar Nomor: Sprin- 545/DPP/GOLKAR/XI/2023 tanggal 20 November 2023 tentang Penugasan Fungsionaris untuk merencanakan, mempersiapkan dan melaksanakan Panca Sukses Partai Golkar.

Surat keputusan pengusungan pasangan bacabup-bacawabup Cianjur Deden Nasihin dan Neneng Efa Fatimah yang ditandangani oleh Ketua Umum Golkar Airlangga Hartarto itu diserahkan oleh Ketua Pemenangan Pemilu Jawa 1 DPP Partai Golkar Ahmad Doli Kurnia Tandjung.

Penyerahan didampingi Ketua DPD Partai Golkar Jabar Ace Hasan Syadzily di Kantor DPP Partai Golkar Slipi, Jakarta pada Kamis (1/8/2024).

“Alhamdulillah, hari ini (kemarin) saya menyerahkan surat keputusan pengusungan Deden Nasihin dan Neneng Efa Fatimah sebagai calon bupati dan wakil bupati Kabupaten Cianjur,” kata Kang Ace, sapaan akrab Tubagus Ace Hasan Syadzily dalam siaran persnya, Jumat (2/8/2024).

Dengan keputusan pengusungan ini, seluruh kader Partai Golkar di Cianjur wajib memenangkan pasangan Deden Nasihin-Neneng Efa Fatimah.

“Rebut kembali kursi kepala daerah Kabupaten Cianjur. Insya Allah,” ujar dia.

Sementara itu, Kang Denas—sapaan akrab Deden Nasihin—memohon doa restu masyarakat Cianjur untuk maju di Pilkada Kabupaten Cianjur 2024.

“Mari jadikan Cianjur berkah, sugih mukti, dan kabupaten termaju di Jawa Barat,” ujar dia.

Surat keputusan DPP Partai Golkar itu menyatakan, keputusan Dewan Pimpinan Pusat Partai Golongan Karya tentang Pengesahan pasangan calon kepala daerah dan calon wakil kepala daerah dalam rangka mengikuti pemilihan bupati dan wakil bupati Kabupaten Cianjur dari Partai Golkar pada Pilkada Serentak tahun 2024.

Poin ke-1 tertulis, “Mengesahkan dan menetapkan Deden Nasihin sebagai calon Bupati Kabupaten Cianjur dan Dr Neneng Efa Fatimah MH sebagai calon wakil bupati Kabupaten Cianjur dari Partai Golkar pada Pilkada Serentak tahun 2024.”

Di poin ke-2, DPP Golkar menginstruksikan kepada DPD Partai Golkar Kabupaten Cianjur untuk menindaklanjuti keputusan sesuai ketentuan organisasi dan peraturan perundang-undangan yang berlaku.

Pada poin ke-3, DPP Partai Golkar menugaskan DPD Partai Golkar Kabupaten Cianjur untuk mendaftarkan Pasangan Calon yang sudah ditetapkan ke Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) setempat sesuai jadwal yang telah ditetapkan.

Sedangkan di poin ke-4 menyebutkan, keputusan ini bersifat final dan mengikat bagi seluruh jajaran Pengurus/Fungsionaris/Kader dan Anggota Partai Golkar, segala tindakan yang bertentangan dengan hasil penetapan dan keputusan ini, akan dikenakan sanksi sesuai dengan ketentuan organisasi yang berlaku.

Poin ke-5, DPP Partai Golkar menyatakan, dengan diterbitkan surat keputusan ini, maka surat instruksi dan atau surat tugas DPP Partai Golkar sebelumnya, dinyatakan tidak berlaku.

Poin ke-6, DPP menegaskan, surat keputusan ini berlaku sejak tanggal ditetapkan dan apabila terdapat kekeliruan dalam keputusan ini di kemudian hari, akan dilakukan perbaikan sebagaimana mestinya.

Pascapembunuhan Ismail Haniyeh, Meutya: Komisi I Khawatir Eskalasi Konflik di Timteng Meningkat


Ketua Komisi I DPR RI, Meutya Hafid.

Berita Golkar – Ketua Komisi I DPR RI, Meutya Hafid mengkhawatirkan pembunuhan Kepala Biro Politik Hamas, Ismail Haniyeh, membuat situasi di Timur Tengah semakin memanas.

Pasalnya, tewasnya Ismail Haniyeh dapat mempersulit perwujudan perdamaian di Timur Tengah, khususnya di Palestina.

“Saya khawatir peristiwa pembunuhan pemimpin Hamas Ismail Haniyeh ini akan membuat situasi di Timur Tengah semakin memanas,” kata Meutya dalam keterangannya kepada media, Rabu (31/7/2024).

Dia pun menyayangkan penyerangan yang terus menerus terjadi di Timur Tengah, serta dengan kejadian tewasnya Ismail Haniyeh.

“Saya berduka serta menyayangkan terus terjadinya kekerasan dan penyerangan di Timur Tengah,” ucap Politisi Fraksi Partai Golkar ini.

Meutya pun mendesak semua pihak mengambil langkah usai diumumkannya kematian Ismail Haniyeh.

Menurutnya, dengan cara tersebut dapat menekan Israel untuk bersedia melakukan dialog dalam konflik yang terjadi dengan Palestina.

“Serta meminta Israel untuk mematuhi hukum dan keputusan hukum Internasional termasuk keputusan ICJ, International Court of Justice (Mahkamah Internasional), yang menyatakan pendudukan Israel di Palestina melanggar hukum,” tuturnya.

Diketahui, tewasnya Ismail Haniyeh itu diumumkan oleh Gerakan Hamas dan Korps Pengawal Revolusi Iran.

Ismael tewas bersama salah satu anggota tim pengamanannya di Teheran, Iran, Rabu (31/7/2024).

“Hamas menyampaikan kepada rakyat Palestina yang agung, kepada umat Arab dan Islam, serta kepada seluruh pejuang kebebasan di dunia, bahwa syahid pejuang Ismail Haniyeh, Ketua Gerakan Hamas, telah gugur akibat serangan mendadak Zionis di kediamannya di Teheran, setelah menghadiri perayaan pelantikan presiden baru Iran,” demikian pernyataan resmi Hamas, Rabu (31/7/2024).

Sementara itu, belum ada pengumuman atau pernyataan langsung yang dibuat Israel terkait insiden tersebut.

Adde Rosi: Pentingnya Penegakan Keadilan Kasus Kekerasan Anak dan Penyandang Disabilitas


Anggota Komisi III DPR RI, Adde Rosi.

Berita Golkar – Kasus kekerasan terhadap perempuan dan anak, khususnya anak dan penyandang disabilitas, terus menjadi sorotan utama di Yogyakarta. Hal ini menjadi perhatian serius dan perlu penanganan tegas.

Anggota Komisi III DPR RI, Adde Rosi menekankan pentingnya penanganan kasus perempuan dan anak di Yogyakarta.

Hal ini menjadi perhatian khusus terhadap isu-isu ini dan berharap kasus-kasus yang melibatkan perempuan dan anak mendapatkan perhatian serius dari Kapolda DIY dan Kejaksaan Tinggi (Kajati).

“Saya berharap bahwa kasus-kasus perempuan dan anak ini mendapatkan porsi yang luar biasa dan perhatian penuh dari Kapolda dan Kajati,” ujar Adde Rosi saat ditemui dalam kunjungan kerja reses di Yogyakarta, Senin, (29/7/2024).

Dalam hal ini Komisi III, mengapresiasi tuntutan tinggi yang selama ini dilaksanakan oleh kejaksaan dalam menangani kasus perempuan dan anak.

Adde Rosi berharap hal ini terus dilakukan untuk menimbulkan efek jera bagi pelaku.

“Saya berharap tuntutan tinggi bagi kasus perempuan dan anak ini terus dilaksanakan agar menimbulkan efek jera,” tambahnya.

Selain itu, pentingnya penanganan khusus bagi anak dan penyandang disabilitas yang menjadi korban.

Menegaskan bahwa tidak boleh ada ruang untuk restorative justice dalam kasus-kasus di mana korbannya adalah anak dan penyandang disabilitas.

“Saya berharap Kapolda dan tim di bawahnya memastikan bahwa kasus-kasus perempuan dan anak, khususnya anak dan disabilitas yang menjadi korban, tidak diajukan ke ruang restorative justice,” tegas Adde Rosi.

Dengan perhatian khusus dari Komisi III DPR RI, diharapkan penanganan kasus-kasus perempuan dan anak di Yogyakarta dapat lebih optimal, memberikan perlindungan yang lebih baik bagi korban, dan memastikan bahwa pelaku mendapatkan hukuman yang setimpal dengan perbuatannya.

Scroll to top